Monday, May 14, 2018

Dengan Hobi, Kita Selamatkan Ekosistem Air Laut

Kota Bandung memang jauh dari pantai dan laut. Tapi, jangan salah untuk pemandangannya tidak kalah memukau juga bisa disaksikan jika berkesempatan berkunjung ke galeri aquascape air laut yg dijual toko2 dan yang dimiliki anak2 komunitas aquascape air laut.

Mengajari generasi zaman now untuk mengenal alam ekosistem laut adalah hal yang penting untuk dilakukan kita yang peduli bumi. Apalagi isu kerusakan laut akan alam dan terumbu karangnya yang kini semakin rusak. Saatnya kita peduli alam sekitar kita melalui hobi positif kita.

Sobat bisa merasakan sensasi indahnya pesona air laut aquascape kaca. Di dalamnya, berbagai jenis terumbu karang dan ikan kecil berseliweran. Satu-dua clown fish yang imut terlihat berlarian. Ikan badut itu memang menggemaskan. Tubuhnya mungil dengan garis-garis cerah. Ikan inilah yang jadi lakon utama film Finding Nemo yang beken tersebut. Di balik salah satu koral, terlihat si mungil Dory, ikan pipih berwarna biru yang juga jadi tokoh Finding Nemo, keren dan lucu sekaligus amazing tuk Sang Pencipta :)

Kebanykan ppenghobi aquascae pada awalnya punya aquascape biasa air tawar. Setelah menyoba aquascape air laut, ternyata ini menarik dan penuh tantangannya. Banyak seklai yang harus dipelajari berkaitan dengan biologi dan kimia dalam mengaplikasikan ilmu tesrsebut ke dalam dunia nyara ke aquqsacpe air laut.

Tantangan aquascape air laut adalah bagaimana mereplika kondisi aquascape, menyerupai ekosistem bawah laut asli. Mulai suhu, intensitas cahaya, hingga kadar garam dalam air. Penggunakan garam berkadar tertentu. Air laut buatan ini juga diperhitungkan pH dan kandungan-kandungan mineralnya seperti nitrat, magnesium, fosfat, dan lain-lain.

Belajar melalui hobi aquascape air laut adalah salah satu solusi. Dari situ, setiap penghobi dapat belajar lebih dalam berbagai proses yang terjadi di laut. Tak dimungkiri, sebuah aquascape air laut memang memakan biaya lebih mahal dibanding aquascape air tawar biasa. Disinilah kita sadar betapa kerennya Sang Pencita dan Pengatur dengan bermiliar kubik ton air laut beserta makhluk ciptaanNya. Saatnya kita peduli, mengatur dan engelola tuk kemaslahatan banyak orang. w0W!!!

1 comment:

  1. diperbanyak lagi konten ttg aquascape air launtnya dunk...

    ReplyDelete