Wednesday, August 31, 2016

Momentum Gerhana Matahari Cincin 1 September 2016, Aquascape bertemakan Langit atau Luar Angkasa saatnya dilirik.

Hari ini, sebagian wilayah Indonesia akan dilewati fenomena gerhana matahari cincin pada 1 September 2016. Fenomena langka ini akan dapat dirasakan di 124 kota di 10 provinsi Indonesia.Berdasarkan situs Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG), Rabu (31/8/2016), fenomena gerhana matahari itu terjadi pada sore hari. Alur gerhana itu akan melewati Samudera Atlantik, Afrika bagian tengah, Madagaskar dan Samudera Hindia.

Puncak gerhana akan pertama kali teramati di Seai-Kepulauan Mentawai, Sumatera Barat pada pukul 17:52:18,5 WIB untuk selanjutnya menyebar ke lokasi lainnya di Sumatera.Setelah puncak gerhana ini, matahari pun terbenam di semua kota di Lampung, serta di beberapa kota di Sumatera Selatan dan Bengkulu. Adapun proses gerhana berakhir ketika kontak terakhir terjadi. Wah, detik detik yang memesona siapa gerangan yang melihat kuasaNya. Amazing!

Indonesia memang sangat beruntung bisa menikmati Gerhana Matahari Total dan Gerhana Matahari Sebagian yang porsinya cukup besar karena jadi lintasan dari totalitas Gerhana Matahari 9 Maret 2016.

Tertarik mengamati? Boleh saja. Jangan lupa prinsip umum saat pengamatan gerhana, yaitu selalu memakai alat bantu, seperti kacamata gerhana ataupun pinhole. Karena gerhana besok adalah gerhana sebagian, pengamat harus terus memakai alat bantu sepanjang pengamatan.

Nah, bagaimana jika momen tersebut kita alikasikan ke dalam sebuah tema langit atau luar angkasa atau aquascape yang notabene hingga saat ini belum ada atau memenag belum diekspos keberadaanya? Saatnya kini kita coba ekslor bersama tema tersebut yang mudah-mudhaan bisa dijadikan tambahan tema-tema yang kebanyakan orang tahu seperti Dutch Style, Nature Style, Iwagumi Style, Taiwanese Style, El Natural Style dan Free Style. Bolehlah Spacesky Style hehe :)

Saturday, August 27, 2016

Aneka Janis Gaya/Style/Theme Aquascape Yang Populer Di Dunia















  • Dutch Style
    Tema aquascape ini di perkenalkan oleh bangsa belanda pada tahun 1930an, Cirinya adalah mengacu pada penyusunan antara 10 hingga lebih jenis spesies tanaman air dengan susunan cenderung bergerombol sampai terlihat solid. Warna antara tanaman disusun sehingga serasi dengan tanaman sekitarnya.
  • Nature Style
    Tema ini di populerkan oleh tokoh fotographer berbangsa jepang bernama Takasi Amano di tahun 1980an yang mengacu pada suatu bentuk taman, hutan dan bukit yang menciptakan senatural mungkin dan mengutamakan kealamian dalam formasinya. Gaya ini ditandai dengan memperhatikan keselarasan dan pengelompokan batu, kayu dan tanaman air dalam rangka menciptakan representasi miniatur bawah air dari lanskap terestrial tertentu.
  • Iwagumi Style
    Yang paling utama dalam gaya aquascape ini, adalah susunan batu-batuan di dalamnya. Dipopulerkan oleh Takashi Amano juga. Ada empat buah jenis batuan dalam Iwagumi Style, yaitu Oyaishi, fukuishi, soeishi dan suteishi. Untuk Iwagumi style, akan saya bahas pada posting selanjutnya.
  • Jungle Style
    Menyerupai hutan alamai.
  • Taiwanese Style
    Menyerupai kehidupan manusia di darat, terlihat seperti replika miniatur kehidupan kita di darat. Gaya ini biasanya ada penambahan aksesoris atau ornamen berupa replika miniatur rumah, patung, jembatan, tanaman dan ikan dan sebaginya. Gaya ini sudah jarang digunakan.
  • El Natural Style
    Style ini lebih mengacu ke ekosistem asli untuk habitat penghuninya.
  • German Open STyle/Paludarium
    Tema ini mengacu pada tanaman yang berada di aquarium yang berisi 1/2 air dengan isi tanaman darat dan tanaman air.
  • Wabikusa Style
    Tema yang mengacu pada tema aquascape yang berbentuk pulau yang terbuat dari tanah padat ini diperkenalkan oleh perusahaan ADA.
  • Free Style
    Jenis ini adalah yang paling umum untuk para pemula aquascape. Tipe collector memakai berbagai macam jenis tanaman yang disusun sesuka hati. Saya pun pertama kali memakai gaya ini.
Sekian penjelasan secara global tentang jenis-jenis gaya aquascape yang populer di dunia hingga saat ini. Kedepan kita akan mencoba membahas bersama lebih detail lagi satu persatu dari masing-masing jenis aquascape tersebut.

Friday, August 26, 2016

Takashi Amano, Sang inspirator Aquascape/Nature Aquarium


"Untuk mengetahui alam adalah dengan mencintai kreasi terkecilnya" itulah kata bijak Takashi Amano seorang tokoh inpirasi dunia Nature Aquascape dan fotografi dari Jepang. Fotografi membawanya ke seluruh dunia. Beberapa karyanya tersebut diambil di Kalimantan, Afrika Barat, Amazon dan daerah lainnya. Karyanya dinikmati d seluruh dnia. Pada tahun 2008 karyanya dinimkati pemimpin penting di dunia yang bertepatan pada pertemuan puncak G8* di Tokyo, Jepang.

Amano adalah seorang aquarist sekaligus seorang fotografer dan desainer pula. Ketertarikannya kepada aquascape mengantarnya mendirikan mendirikan perusahaan di Jepang yang bernama Aqua Design Amano (ADA). Perusahaan ini bergerak dibidang desain dan mengembangkan produk akuarium, pencahayaan dan sistem pasokan CO2. Selain itu Amano adalah pengarang buku tentang Nature Aquarium World, tiga buku seri tentang aquascaping, tanaman aquarium air tawar dan ikan.

Beliau meninggal pada tahun 2015 di usia 61 tahun. Dia mengubah persepsi kita akan aquarium, dari kotak kaca untuk memelihara ikan hias menjadi sebuah miniatur taman yang bernilai karya seni. Karyanya terus hidup melalui melalui para aquascaper dan komunitas yang telah terinsporasi olehnya.

Ini dia hasil karya seni "Nature Aquarium" Takahshi Amano memberikan nuansa ekosistem air yang alami yang di dalamnya menggabungkan kreatifitas teknik tata letak tanaman, bebatuan, batang atau akar pohon, ikan hias pilihan dan penggunaan instalasi elektri lampu dan sirkulasi udara dan co2. Banyak esensi belajar dari Ibu Alam kental di sini. Ok, silakan menikmati "the grand nature in a glass".















Dua foto pemandangan dari Takashi Amano yang ditampilkan di G8 Hokkaido Toyako Summit yang diselenggarakan dari tanggal 7 Juli hingga 9 2008. Foto hutan pohon cedar murni di Pulau Sado.












.














 

Wow, banyak esensi pembelajaran yang dapat kita ambil dari alam ini. Sebuah anugerah Tuhan yang telah menciptakan dan mengatur semua makhlukNya tanpa sia-sia. Apalagi dapat di berdayakan dan dikelola secara baik seperti yang dilakukan oleh sang maestro aquascape kita terhadap itu semua yang dapat disumbangsihkan kepada banyak orang, Takahi Amano. Lalu, bagaimana dengan inpirator aquascape dalam negeri kita di Indonesia? Ok,kedepan kita akan bahas bersama.


* G8=Group of Eight, Kelompok 8, koalisi delapan negara termaju di dunia. Peristiwa terpenting dalam G8 adalah pertemuan ekonomi dan politik tahunan yang dihadiri para kepala negara dan pejabat-pejabat internasional, meski selain itu masih ada pertemuan-pertemuan dan penelitian-penelitian kebijakan lainnya yang lebih kecil. Para pemimpin G8 saat ini adalah:

     Kanada — Perdana Menteri
     Perancis — Presiden
     Jerman — Kanselir
     Italia — Perdana Menteri
     Jepang — Perdana Menteri
     Rusia — Presiden
     Amerika Serikat — Presiden
     Direktur Dana Moneter Internasional (IMF)

Hehe biar sedikit melek dunia perpolitikan dan ekonomi macro :)

Monday, August 22, 2016

20 Inspirasi Kemerdekaan Desain Aquascape Terbaik

Bulan Agustus kali ini merupakan moment tuk memperingati kemerdekaan Indonesia yang ke 71 tahun dari penjajahan yang beratus ratus tahun lamanya. Proklamasi yang sudah dikumandangkan ke segenap penjuru Nusantara putut kita syukuri bersama, karena segenap rakyat ikut serta dalam berjuang dan berdoa kepada Sang Pencipta atas segala karuniaNya telah memberikan kemerdekaan itu.

Hal yang paling sulit setelah mendapatkan kemerdekaan itu adalah mengisi kemerdekaan itu sendiri dengan cara mempertahankanya dan melanjutkan pembangunan yang positif di segala bidang. Khususnya di media blog ini mari kita gelorakan semangat pembangunan ekonomi kretaif dan pariwisata yaitu bidang karya seni aquascape. Oleh karenanya, pada artikel edisi kemerdekaan ini, Anda akan kami suguhkan hadiah kemerdekaan berupa foto hasil karya seni sebanyak 20 aquascape yang diambil dari berbagai sumber informasi di dunia maya yang harapannya akan memberikan inspirasi buat kita semua. Dan foto tersebutlah yang membuat kami inspirasi tuk memulai mengisi dunia maya dengan saling berbagi pengalaman akan kecintan terhadap keindahan yang Sang Pencipta berikan kepada kita berupa makhluk hidup bernama ikan dan tanaman air yang dapat kita kelola sedemikian rupa di dalam sebuah kaca (aquarium) yang kita sebut aquascape.

Berikut ini kami sajikan sebanyak 20 foto-foto indah dari berbagai macam gaya/style/tema aquacape dari bermagai macam sumber di internet yang bisa dijadikan sebagai inspirasi buat Anda.










10 foto aquascape diatas sangat indah bukan? 

Saat ini sebuah aquarium bukan lagi hanya untuk sebagai tempat memelihara ikan hias saja, didalamnya juga dapat memelihara tanaman air hidup lainnya dengan menyesuaikan dengan habitat aslinya yang di desain dan ditata sedemikian rupa, konsep ini disebut aquascaping. Sederhanaya aquascape merupakan miniatur indahnya taman dalam air. Wujudnya seperti akuarium, bedanya pada aquascape akuarium diisi tanaman sebagai penghuni utama dan ikan sebagai pelengkapnya saja. Selain tanaman air dan ikan, ada beberapa hewan air yang biasanya dimasukkan kedalam Aquascape.  

Ok, mari kita lanjutkan untuk 10 foto aquascape lainnya.











Amboy indah dan cantiknya, bukan? Demikianlah foto inspirasi 20 desain dekorasi aquascape tersebut. Semoga diantara foto-foto tersebut dapat dijadikan sebagai inpirasi kita untuk membuat aquascape seperti itu atau bahkan lebih dari itu. Nah, kedepan kita akan bahas gaya aquasacpe untuk bisa mengkelompokan tema untuk bisa membawa suasana hati sejuk siapa yang melihatnya.

Ok, Sepertinya ikan hias dan tanaman yang hidup di situ menikmati hidupnya disana yach :) Gak kebayang kenikamatan di surga nanti yah...

Semoga bermanfaat.

Sunday, August 21, 2016

Ukuran dan Bentuk Standar Aquarium



Sebagai peminat ikan hias tentu sudah sangat tak asing dengan wadah kaca bernama aquarium. Aquarium sebagai tempat air dimana digunakan untuk tinggal ikan hias peliharaan bisa berbentuk kotak atau bulat/bundar. Untuk menjaga air Aquarium tetap jernih diperlukan pemasangan alat filter, serta dilengkapi dengan beberapa jenis tanaman air lainnya sebagai pelengkap.

Bahan dasar pembuatan aquarium adalah dari kaca. Bahan transparan ini akan memudahkan dalam mengamati hilir mudiknya ikan hias di dalam aquarium. Bahan dasar dari kaca ini memiliki berbagai jenis dan bahan yang berbeda antara satu dengan yang lain. Pemilihan bahan dasar ini disesuaikan dengan kebutuhan dan jenis ikan hias peliharaan. Kita dapat membuat berbagai macam bentuk aquarium dan bergagai macam ukuran yang diinginkan.













 
Sebelum memutuskan untuk membeli ataupun mendesain aquarium sendiri, ada baiknya diketahui terlebih dulu berbagai jenis macam kaca yang biasa digunakan dalam aquarium. Berikut ini adalah beberapa yang harus diperhatikan akan kaca yang digunakan untuk membuat aquarium, baik itu ketebalan dan kepadatan media air yang akan ditampung sangat mempengaruhi tebal dan ukuran anjang lebar dan tinggi aquarium tersebut. Di bawah ini akan digambarkan untuk aquarium yang berbentuk kotak.

Aquarium yang kita gunakan sebaiknya juga memperhatikan segi keamanannya, misalnya kita harus menggunakan kaca dengan ketebalan yang sesuai untuk masing-masing ukurannya. Kaca dengan tebal 5 mm akan lebih aman jika digunakan untuk akuarium sampai dengan ukuran 60 cm, sedangkan kaca dengan tebal 8 mm digunakan untuk akuarium 60 cm – 100 cm, untuk akurium 100 cm keatas tentunya akan digunakan kaca dengan ukuran yang lebih tebal lagi.  Kesalahan yang sering terjadi adalah para pemain awam cenderung menggunakan ketebalan yang sesuai untuk ukurannya, dan akan berujung pada pecahnya kaca aquarium. Kita harus ingat dalam aquascape di dalamnya terdapat batu dan pasir / soil yang akan memberikan tambahan berat pada akuarium kita.

Nah, ini dia ketebalan kaca yang biasa digunakan agar stabil dan proporsional antara lain :

4mm, 5mm, 6mm, 8mm, 10mm, 12mm, 15mm, 19mm

Ketebalan kaca yang kami gunakan harus mengunakan standar ketinggian air antara lain ukuran yang digunakan dan ketebalan kaca yang harus digunakan :

Ketebalan kaca 4 mm :
40 x 30x30
45 x 20x22
45 x 30x45
45 x 30x30

Ketebalan kaca 5 mm :
60 x 20 x 25;
60 x 29 x 36;
60 x 30 x 26;
60 x 30 x 30;
60 x 30 x 35;
60 x 30 x 40;
60 x 38 x 40;
70 x 40 x 40;
80 x 40 x 40;
90 x 40 x 40;
100 x 40 x 40

Ketebalan kaca 6 mm :
80 x 50 x 50;
90 x 40 x 50;
90 x 50 x 50;
100 x 50 x 40;
110 x 50 x 40

Ketebalan kaca 8 mm :
110 x 50 x 50;
120 x 40 x 50;
120 x 50 x 50

Ketebalan kaca 10mm
120 x 60 x 60;
130 x 50 x 60;
140 x 60 x 60;
150 x 50 x 50;
150 x 50 x 60;
150 x 60 x 60

Ketebalan kaca 12mm
150 x 60 x 70;
150 x 70 x 70;
150 x 80 x 70;
150 x 80 x 80;
200 x 60 x 60;
200 x 60 x 70;
200 x 70 x 70;
200 x 80 x 70;
200 x 100 x 40;
200 x 100 x 50;
200 x 100 x 60;
200 x 100 x 70

Ketebalan kaca 15 mm :
200 x 100 x 100;
220 x 100 x 100;
250 x 80 x 80;
250 x 90 x 80;
250 x 100 x 85;
300 x 80 x 80;
300 x 90 x 80;
300 x 100 x 80

Ketebalan kaca 19 mm :
300 x 100 x 100;
300 x 100 x 110;
300 x 120 x 120;
300 x 100 x 120;
350 x 110 x 120

Demikian daftar ukuran standar aquarium yang bisa kita buat untuk mendapatkan hasil yang baik dan aquarium bisa bertahan lama, pantas dan sedap dipandang mata siapa yang melihatnya.

Event Aquascape

Btw sobat penasaran kisaran harga untuk masing-masing ukuran aquarium diatas? Segera tanyakan ke toko atau pasar aquarium terdekat dengan Anda :) Karena Anda dapat bernego harga untuk mendapatkan harga yang murah. Belum lagi buat beli pasir, batu, ikan hias dan tanamannya..hehehe :)

Wednesday, August 17, 2016

Antara kita dan pesona Aquarium beserta seisinya
















Pernahkah Anda berkunjung atau kebetulan mampir ke toko atau penjual keliling ikan hias dan Aquarium? Mungkin untuk membeli ikan, aksesoris atau bahkan aquarium nya? Tanyakan berapa harga dari aksesoris aquariumnya? Misalnya penjernih dan enyaring air, gelembung udara, bunga plastik, pasir, batu kerikil, kincir, batu karang, tanaman air dan lain sebagainya.

Pastinya akan kaget jika mendengar harganya yg lumayan tinggi, padahal barangnya biasa biasa saja. Memang ada yang murah jika itu ikan dan aksesoris yang standar. Apalagi jika ingin memiliki aquarium sekaligus lengkap dengan isi-isinya, diastikan untuk merogoh kocek lebih dalam lagi bahkan bisa terkuras :)

Katanya, ikan hias dan aquarium adalah tempat para pekerja dan penganggur untuk melepaskan lelah, penat dan stress. Selain itu melihat indahnya dekorasi aquarium dan eloknya ikan dapat menenangkan dan menjernihkan pikiran kita sekejap. Setiap orang tentunya ingin memiliki indahnya dekorasi akuarium yang kelihatan lebih indah dan elegan serta sedap dipandang mata.

Konon, pesona keindahan aquascape di Indonesia sudah mulai menjadi sebuah aksentuasi seni pada sebuah hunian aquarium yang menonjolkan seninya. Aquarium sudah bukan lagi hanya sekadar hobby menata keindahan ruang dan isinya. Yang namanya manusia dan hidup di dunia pasti ada sifat bosannya juga. Nah, Jika anda sudah merasa bosan dengan berbagai ikan hias yang berenang di dalam aquarium setiap hari, tidak ada salahnya anda mulai menata ulang taman air di dalam aquarium tersebut menjadi lebih indah dan bervariasi. Itu bisa Anda lakukan, tentunya dengan merogoh tabungan Anda lagi.

Disini Anda bisa mendapatkan berbagai macam informasi yang berkenaan dengan hobby, ikan hias, dan aquarium beserta yang menyertainya. Bagaimana cara mendapatkan ikan hias dan aquarium yang sangat murah? Bagaimana cara membuat sebuah pesona dan keindahana aquascape yang tidak monoton penataannya. Apa saja bahan-bahan dan aksesoris yang tepat digunakan dan dimana Anda mudah mendapatkanya? Hingga manajemen mengelola aquarium yang baik. Apa itu aquascape dan apakah ada perbedaan anatara aquascape dan akuarium? Itulah beberapa pertanyaan yang akan dijawab di website tercinta ini.

Semoga dengan adanya website ini bisa memberikan secercah harapan untuk bisa menunjuki jalan yang sederhana untuk bisa memiliki aquarium dan seisinya secara nyata. Mohon do'a restunya :)

Salam Hangat
Andri Kurniawan